Sekuel ketiga film animasi Cars sebentar lagi hadir. Potongan adegan yang dirangkum dalam sebuah video teaser Cars 3 sudah diunggah oleh Disney Pixar selaku produser film animasi tersebut di You Tube.
Jalan cerita film layar lebar Cars 3 akan kembali menuju sirkuit balapan. Kali ini Lightning McQueen sang bintang utama akan menghadapi sederet musuh baru yang lebih tangguh. Sebuah generasi baru mobil balap yang lebih canggih dan modern, yaitu Jackson Storm.
Namun dilihat dari video pendek berdurasi 113 detik tersebut, McQueen harus menghadapi tantangan dan rintangan yang sangat tangguh. Inti dari kisah Cars 3 ini akan menghadirkan dilema dan pergumulan dari McQueen antara perseteruan dengan generasi milenial mobil balap dan krisis paruh baya yang dihadapi olehnya.
Brian Fee, Sutradara dari Cars 3 mengatakan bahwa McQueen bukanlah sebuah mobil jagoan lagi, ia harus kembali ke kondisi semula ketika ia memulai kariernya sebagai mobil balap, seperti yang diungkapkan pada Entertainment Weekly.
Lebh lanjut Brian menyebutkan, “Untuk pertama kalinya tokoh McQueen dikembangkan. Dia berada di tengah hidupnya sebagai seorang atlet, yang sedang merangkak ke puncak popularitas diatas sana,” jelas Brian.
Untuk menunjang pemasaran film ini, Disney dan Pixar merilis informasi calon lawan atau musuh serta sahabat baru McQueen di film Cars 3. Berikut profil bintang bari dalam film yang akan tayang di layar lebar pada 16 Juni 2017 mendatang di Amerika.
Jackson Storm :
Karakter ini akan disuarai oleh Armie Hammer. Storm merupakan sebuah mobil balap futuristik yang sarat kecanggihan dan sudah terbiasa dengan kehidupan nyaman. Semua yang diingikan olehnya selalu didapatkan dengan mudah. Ia adalah mobil yang sangat cepat dan selalu ingin lebih cepat. Storm memiliki teknologi yang jauh melebihi McQueen. Ia mewakili sebuah mobil rival generasi baru yang sangat sombong.
Cruz Ramirez :
Cristela Alonzo akan menjadi pengisi suara karakter ini. Ramirez berperan sebagai pelatih baru bagi McQueen untuk menghadapi kompetisi balapan yang akan datang. Ramirez merupakan sebuah mobil generasi baru yang juga merupakan penggemar berat Lightning McQueen. Sosok ini digambarkan sangat ceria, lucu, pemberani dan sangat ramah. Kini ia akan menjadi pelatih yang berusia lebih muda dari sebuah mobil balap legendaris, McQueen. Menurut Brian Fee ketika semua mobil generasi Storm akan menginggalkan mobil seperti McQueen, Ramirez tidak akan bersikap seperti itu.