Di Indonesia ada banyak daftar pelumas kendaraan salah satunya, PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) selaku perusahaan yang memasarkan merek pelumas Federal Oil dan Mobil Lubricants. Banyaknya kompetitor membuat PT EMLI terus memperluas jaringan distribusi penjualan yang berfokus pada area-area potensial, meliputi wilayah di Sumatera, Jawa, dan Bali.
Kolaborasi yang dilakukan melalui mitra jaringan yang saat ini berjumlah lebih dari 40 distributor nasional, untuk menjangkau lebih dari 16 ribu mitra bengkel termasuk Federal Oil Center dan Mobil Car Care, serta bengkel-bengkel independen yang dilayani melalui jaringan distributor di seluruh Indonesia.
“Kami terus berusaha memahami dan berupaya untuk selalu adaptif dalam melihat perkembangan pasar pelumas dan otomotif tanah air. Oleh karena itu, pentingnya untuk selalu melakukan langkah-langkah yang tepat, terukur, dan relevan dari setiap program yang kami hadirkan. Sebagai organisasi yang terintegrasi, kami harus mampu mempersiapkan diri di berbagai situasi, agar dapat mempertahankan kepercayaan konsumen.” Ujar Sri Adinegara selaku Market Development Director PT EMLI.
Program Penjualan
Anda bisa mendapatkan pelumas Federal Oil di Federal Oil Center yang sudah tersebar di berbagai wilayah, dan saat ini PT EMLI menghadirkan official store di beberapa marketplace terbesar, seperti Tokopedia dan Shopee. Mengadakan promo konsumen Sobek Berhadiah (SOBER), Mechanic Contest, nonton langsung MotoGP dan bertemu pembalap Tim Gresini Racing.
Menyambut musim mudik 2023, Federal Oil ajak masyarakat pemudik untuk ganti oli mesin motor sebelum digunakan mudik. Selama bulan Ramadhan Federal Oil adakan program Bedug 2023. Masyarakat yang lakukan ganti oli dengan Federal Oil berkesempatan dapatkan hadiah langsung yang menarik.
“Masyarakat tidak perlu ragu lagi, FOC kami tersebar di seluruh Indonesia. Mudik akan semakin nyaman, konsumen juga akan mendapatkan hadiah langsung selama masih tersedia,” ujar Romy Averdy Saat selaku Consumer Brand General Manager EMLI.
Dunia Balap
Untuk kendaraan roda 4 pelumas Mobil1 secara resmi menjadi sponsor di Tim Red Bull Racing F1. Yang mencatatkan sejarah baru, Red Bull Racing F1 berhasil mempertahankan gelar juara dunia selama dua musim berturut-turut (2021 & 2022). Hal ini sekaligus menandai kerjasama sebagai technical partner berjalan dengan baik dan memberikan hasil positif terhadap keduanya.
Sementara untuk roda 2, Federal Oil sudah lebih dari 1 dekade bersama Tim Gresini Racing menorehkan prestasi dan sejarah di musim pertamanya di kelas MotoGP, dengan finis di posisi ketiga klasemen pada musim balap 2022 lalu. Bahkan di setiap tahunnya Federal Oil selalu membawa pembalap Gresini Racing ke Indonesia untuk menjumpai fans. Dan untuk konsumen serta mitra yang beruntung akan mendapatkan hadiah nonton MotoGP di luar negeri.