IMG_8226Dunia otomotif dengan ranah fashion merupakan satu kesatuan yang sulit untuk dipisahkan. Keduanya saat ini sudah menjadi gaya hidup yang kian digandrungi oleh orang-orang yang hidup di kota-kota besar di seluruh dunia. Bagi mereka, tata busana yang sesuai dengan tampilan pacuan kesayangan sudah menjadi sebuah persyaratan tak tertulis. Misalnya begini, dandanan army look lengkap dengan sepatu boot sudah tentu tidak cocok jika dipadankan dengan desain sedan sport premium semisal Jaguar F-Type.

jaguar-f-type-coupe-16

Untuk membantu pelanggan setianya merasakan sensasi berkendara di atas mobil produksinya dengan gaya yang tetap stylish, Jaguar melakukan kolaborasi dengan produsen sepatu papan atas, Oliver Sweeney  dan mengeluarkan deretan driving shoes mewah yang terinspirasi dari Jaguar F-Type. Tidak tanggung-tanggung, Direktur Desain Jaguar, Julian Tompson terjun langsung dan bergabung bersama bos Oliver Sweeney, Tim Cooper di London untuk merancang sepatu yang mengadopsi material premium yang ada di F-Type.

IMG_8034

Selain mengadopsi material-material yang ada di dalam kabin Jaguar F-Type seperti kulit dan carbon fiber, Oliver Sweeney dan Jaguar juga menyematkan nama-nama mantan pebalap yang pernah membela panji pabrikan Britania ini. Seperti Hawthorn yang diambil dari nama mendiang pebalap Le Mans yang tewas di atas Jaguar 3.4 liter (Mk 1 3.4), Mike Hawthorn serta Irvine yang merupakan pebalap F1 Jaguar musim 2000 – 2002, Eddie Irvine.