Pameran Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 mendapat respon positif dari pabrikan sepeda motor di Indonesia. Terbukti dengan ikut serta belasan merk motor di pameran yang berlangsung selama 11 hari sejak (31/3-10/4) di JI-EXPO, Kemayoran.

Jajaran merk motor bisa Anda temukan di hall C mulai dari dari Benelli & Keeway, Gesits, Honda, Kawasaki, KTM & Husqvarna, Royal Alloy, Royal Enfield, Utomocorp, Volta, dan Yamaha. Dan secara terpisah bersama dengan kendaraan roda 4 Suzuki bisa Anda temukan di hall A.

Utomocorp sebagai salah satu agen pemegang merek kendaraan roda dua ternama di Indonesia, menawarkan promo untuk pembelian ROYAL ALLOY GP 150 akan mendapatkan cashback Rp 10 jutas ehingga harga yang ditawarkan menjadi Rp 59 juta.

Promo selanjutnya yaitu Astra Honda Motor (AHM). Tersedia Special Gift untuk pembelian Vario 160 senilai Rp 300 ribu, New Genio senilai Rp 200 ribu, program repeat order tukar tambah CB150R dan CBR150R senilai Rp 1.110.000 hingga voucher accessories CB150X senilai Rp 500 ribu.

Tersedia juga gratis oli selama satu tahun, cashback pembelian hingga Rp 1,2 juta dan potongan angsuran hingga Rp 3,6 juta untuk model tertentu. Yamaha turut ambil bagian meramaikan IIMS Hybrid 2022. Volta menawarkan berbagai promo diantaranya; Setiap pembelian unit volta, mendapat gratis berlangganan Sistem Ganti baterai/SGB selama 3 bulan senilai Rp. 1.050.000 untuk pulau Jawa kecuali Jakarta.

Untuk yang berlokasi di Jakarta, setiap pembelian unit volta gratis berlangganan SGB selama 1 bulan senilai Rp 350.000. Gratis voucher soul parking senilai Rp 260.000, gratis voucher Digi Resto senilai Rp 50.000,- dan setiap pembelian unit volta di booth berhak mendapat undian spin wheel. Harga motor listrik dibandrol seharga Rp19,6 juta untuk OTR Jakarta. Namun, khusus untuk pembelian di ajang IIMS 2022 ini, Volta memberikan harga khusus menjadi Rp14,9 juta OTR Jakarta.

Benelli Motor Indonesia turut ambil bagian meramaikan IIMS Hybrid 2022 dengan menghadirkan skutik baru kelas 150cc, yaitu Keeway Shiny 150. Shiny 150 hadir mengisi ceruk pasar skuter otomatik berpenampilan retro yang sedang digemari oleh masyarakat. Keeway Shiny 150 dibanderol dengan harga Rp 24.300.000 on the road (OTR) Jakarta dan Rp 24.500.000 perpajakan Bodetabek.

Sementara khusus untuk konsumen yang hendak membeli sepeda motor dan merupakan pengguna Adira Finance akan mendapatkan potongan tenor angsuran 2 kali, diskon uang muka sampai dengan Rp2.000.000, serta proses pembelian yang mudah dan cepat.

Suzuki juga menawarkan berbagai promo untuk setiap pembelian suku cadang dan aksesori Suzuki selama perhelatan IIMS 2022. Promo tersebut berupa diskon 25% untuk setiap pembelian suku cadang termasuk line up ECSTAR (kecuali item yang sudah promo) di booth Suzuki, diskon 5% untuk pembelian melalui aplikasi MySuzuki, kesempatan mendapatkan voucher senilai Rp50.000 untuk setiap pembelian senilai Rp500.000 dan kelipatannya, dan berhak mendapatkan hadiah 1 Diecast Mobil Suzuki setiap pembelian 2 botol Oli Ecstar kemasan 4 liter (berlaku kelipatan).