PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan teknologi Suzuki Smart Hybrid di Indonesia Internatonal Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 lalu. Teknologi ini diyakini Suzuki memiliki banyak manfaat yang bisa menjadi solusi bagi konsumen otomotif Indonesia. Suzuki berkomitmen membantu pengendara menghemat konsumsi bahan bakar serta berpartisipasi dalam upaya menurunkan emisi gas buang.

“Dengan teknologi Suzuki Smart Hybrid, kami berharap konsumen merasakan manfaat dan pengalaman baru dalam berkendara. Tidak lama lagi, hal tersebut bisa didapatkan konsumen lewat mobil elektrifikasi Suzuki yang akan dipasarkan di Indonesia. Sebagai merk yang sudah berpengalaman dan dipercaya publik, Suzuki berkomitmen dalam kepuasan konsumen serta mendukung upaya Pemerintah dalam pelestarian lingkungan hidup untuk masa depan yang lebih baik,” terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

Seperti disampaikan Donny, teknologi Suzuki Smart Hybrid bermanfaat dalam menghemat konsumsi bahan bakar, terutama di kota-kota besar yang identik dengan kemacetan. Dilengkapi dua komponen terbaru, yaitu Integrated Stater Generator (ISG) dan Lithium-ion battery sebagai pendamping mesin pembakaran internal dan satu ftur tambahan Auto Start-Stop. Konsumen bisa merasakan peningkatan efisiensi konsumsi bahan bakar yang cukup signifikan.

Praktiknya begini, bila pengendara berada dalam kondisi stop and go di kepadatan lalu lintas perkotaan, saat berakselerasi hingga kecepatan tertentu motor listrik yang dicangkokkan pada bagian silinder blok akan memutar poros engkol atau Crankshaft untuk menggerakan mesin tanpa adanya pembakaran pada silinder combustion atau ruang bakar silinder. Dengan begitu kendaraan akan bergerak tanpa menggunakan setetes pun bahan bakar.

Saat kendaraan terdiam di lampu merah atau ditengah kemacetan, fitur Auto Start-Stop secara otomatis akan menghentikan kinerja mesin atau mematikannya, sehingga dapat menghemat penggunaan bahan bakar, meredam getaran mesin ke kabin dan senyap menjaga kabin dari suara mesin. Perlu diketahui, saat idle atau mesin menyala lama tanpa adanya pergerakan kendaraan merupakan salah satu siklus terbesar penggunaan bahan bakar di tanki mobil.

Mesin atau penggunaan bahan bakar akan bekerja sebagaimana mestinya saat kendaraan telah melalui fase akselerasi di kecepatan tertentu. Bisa juga mesin akan bekerja lebih awal bilamana tenaga yang besar memang dibutuhkan, misalnya dalam kondisi menanjak. Tentunya pengemudi tidak perlu khawatir akan mobil kehilangan atau kekurangan tenaga saat dibutuhkan.

Sementara itu, sebagai sumber penggerak motor Integrated Stater Generator (ISG) menggunakan daya listrik yang tersimpan dalam pada Lithium-ion battery. Sistem akan mengisi secara otomatis melalui regenerative deceleration. Artinya pada saat perlambatan kecepatan, daya dan panas yang dihasilkan oleh sistem pengereman akan disimpan kedalam li-ion battery. Hal ini tentunya akan memudahkan konsumen dalam mengisi ulang daya karena tidak perlu pergi ke stasiun pengisian kendaraan listrik.

Seluruh kinerja operasi Suzuki Smart Hybrid tersebut diatur oleh sebuah komponen modul pintar bernama kontrol unit. Perangkat ini akan mengatur seluruh kebutuhan pengemudi berdasarkan sensor-sensor yang terpasang di beberapa parameter. Misal kecepatan, putaran mesin, bukaan throttle body hingga suhu udara luar dan kabin. Dengan begitu tidak ada perlakuan khusus atau cara berkendara baru yang harus dipelajari pada model-model mobil pengusung teknologi Suzuki Smart Hybrid nantinya.

Apalagi Suzuki menggaris bawahi bahwa mobil-mobil yang nantinya akan menggunakan teknologi Suzuki Smart Hybrid dibanderol dengan harga yang sangat kompetitif dengan biaya perawatan yang minim. Tentunya di sisi konsumen, akan mendapatkan keuntungan yang besar dari segi biaya kepemilikan dan perawatan mobil berteknologi Suzuki Smart Hybrid.

Belum lagi pundi-pundi Rupiah yang akan terkoreksi besar untuk membeli bahan bakar, bila dikalkulasi dengan biaya kepemilikan dan perawatan, keuntungan yang didapat akan berlipat ganda dalam pengalamannya menggunakan mobil berteknologi Suzuki Smart Hybrid. Dengan kemampuannya meningkatkan efisiensi konsumsi bahan bakar, memberikan kenyamanan saat dikendarai, serta mengurangi emisi gas buang inilah program yang dibuat oleh Suzuki dalam kiprahnya menjaga kualitas udara di masa depan dengan tetap menghadirkan alat mobilitas yang menyenangkan dan bermanfaat bagi penggunanya.