Bentley-Continental-GT-V8-S-Coupe-1

Bertepatan dengan acara buka puasa bersama Bentley yang diadakan PT Grand Auto Dinamika selaku pemegang merek dari kendaraan mewah asal Inggris, Bentley. Pada acara tersebut, terkuak varian Bentley yang akan segera di boyong ke Indonesia.

Brand Manager dari Bentley Indonesia, Patria Ramadha mengungkapkan, “Kami akan mencoba menghadirkan varian baru di akhir 2014 atau awal 2015. Dan varian yang akan kami bawa masuk adalah Bentley Continental GT V8 S.”

Dengan hadirnya Bentley Continental GT V8 S, Bentley Indonesia tampaknya akan lebih fokus memasarkan mobil mewahnya yang memiliki dua pintu atau coupe. Terlihat dari pernyataan COO Bentley Indonesia, Darwin Maspolim menambahkan, “Dengan hadirnya formasi GT Coupe yang beragam dan menarik, kami akan saat ini akan lebih memfokuskan kepada Bentley dua pintu dan kami yakin pasar Bentley dua pintu pasti akan meningkat.”

Bentley  Continental GT V8 S dibekali dengan mesin 4.0 liter twin turbo, yang mampu menyemburkan tenaga hingga 528 Ps dan torsi sebesar 680 Nm. Kita tunggu saja debutnya di Tanah Air.