Punya konsep pasar dan peminat yang sejalan, yaitu anak muda, Hyundai Gowa dan Alter Ego sepakat untuk menjalin kerjasama yang menguntungkan bagi kedua pihak. Hyundai Gowa sebagai dealer besar penjual Hyundai Creta yang menyasar pasar anak muda, sementara Alter Ego sebuah organisasi olahraga elektronik (Esports) yang hampir 100% isinya adalah anak muda Generasi Z.

Seperti apa simbiosis mutualis yang dilakukan oleh kedua belah pihak ini? Saat ini Hyundai Gowa sebagai mitra sponsor menyediakan dua buah armada operasional Hyundai Creta untuk digunakan untuk berbagai kegiatan oleh Alter Ego. Bagi Hyundai Gowa, kerjasama ini dianggap menguntungkan sebab akan terus mendongkrak citra Hyundai Creta sebagai mobil bagi kaum generasi muda milenial dan Z.

Sebaliknya, bagi Alter Ego, kerjasama ini terasa sangat menguntungkan. Sebab seluruh kegiatan operasionalnya dalam memajukan dan memperkenalkan olahraga elektronik kepada masyarakat didukung oleh transportasi penunjang masa kini yang sarat dengan teknologi canggih.

Jalinan kerjasama antara Hyundai Gowa dan Alter Ego ini telah disahkan selama kurun waktu satu musim atau satu tahun dari 2023 hingga 2024 mendatang. Saat ini tim esports dari Alter Ego berlaga di tiga kompetisi divisi game yakni Mobile Legends, PUBG Mobile dan Valorant.

Di sebuah kick off colaboration antara Hyundai Gowa dan Alter Ego, Marketing Hyundai Gowa, Ery Prio Prasetyo mengemukakan, kerjasama dengan Alter Ego Esports merupakan bentuk komitmen dari Hyundai Gowa untuk mendukung kemajuan ekosistem esports di Indonesia. “Hyundai Gowa nantinya akan menjadi top of mind bagi para penggemar esports sebagai dealer mobil resmi pertama yang terjun ke dunia esports,” jelas Ery di Hyundai City Store, Lotte Avenue Mall Jakarta.

Sementara itu Chief Operating Officer Alter Ego Esports Indra Hadiyanto mnyambut antusias jalinan kerjasama ini. “Ini adalah sejarah. Tidak hanya untuk Alter Ego Esports, akan tetapi juga untuk seluruh ekosistem esports di Indonesia,” ujarnya.  

Lebih lanjut Indra juga bercerita sepintas tentang organisasi ini, dalam kultur esports dan otomotif di Indonesia, kami merupakan organisasi pertama yang bekerja sama dengan dunia otomotif. Alter Ego adalah tim esports Indonesia yang sudah aktif dari tahun 2017 hingga sekarang, dengan adanya kerjasama ini, saya berharap bahwa kita menunjukkan (kolaborasi) industri esports dan otomotif, dan membuka peluang-peluang baru buat semuanya (dunia esports maupun otomotif.