PT Toyota Astra Motor akhirnya resmi merilis Corolla Cross. Harganya sangat menarik, versi konvensional dihargai Rp 457 juta, sementara versi hybrid dijual seharga Rp 497 juta. Artinya ini adalah mobil hybrud paling murah yang dijual di Indonesia.

Corolla Cross dibangun diatas sasis TNGA atau Toyota New Global Architecture, rancangan body baru Toyota yang diseragamkan di berbagai negara tempat mobil ini dijual. Dengan rancangan sasis TNGA, Toyota pun dengan leluasa dapat membuat beragam model berbeda dari rancang bangun kendaraan yang sama untuk mendapatkan kenyamanan dan performa yang setara.

Corolla Cross adalah versi kompak SUV yang dibangun dari platform yang sama dengan Corolla sedan dan hatchback. Permintaan akan kendaraan berpostur tinggi atau SUV dengan kenyamanan dan performa yang setara sedan, membuat Toyota bergerak untuk menciptakan Corolla Cross yang sudah dijual resmi di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Corolla Cross dibekali dengan mesin bensin 2ZR-FE 1.8 VVTi bertenaga 138 dk dan torsi 171 Nm. Sementara untuk varian hybrid berkode mesin 2ZR-FXE, dilengkapi dengan motor listrik tambahan bertenaga sekitar 96 dk dan torsi 142 Nm untuk diandalkan pada putaran rendah untuk menghemat konsumsi bahan bakar. Untuk itu pada versi hybrid, dimensi tanki bahan bakar sengaja dibuat lebih sedikit yakni 36 liter sebagai konversi penempatan motor listrik dan baterai.

Dimensi yang panjang mirip sedan dengan atap yang tinggi khas SUV membuat Corolla Cross memiliki keunggulan soal kelapangan kabin. Ruang duduk ideal masih menyisakan jarak kaki dan kelapa untuk dapat lebih leluasa bergerak.

Tren kendaraan kompak SUV yang dibangun dari platform sedan kini memang tengah digemari oleh masyarakat dunia. Di Indonesia sendiri, menurut Anton Jimmi Suwandi, Marketing Director PT Toyota Astra Motor memiliki kenaikan sebesar 65%, alasan itulah yang memutuskan TAM untuk segera merilis Corolla Cross.

“Mobil ini memang dirancang untuk dikemudikan di perkotaan oleh kaum urban. Dengan dimensi yang cukup besar dan ground clearance tinggi, membuat Corolla Cross memiliki kenyamanan yang lebih, performa yang apik di kecepatan tinggi serta mudah dikendalikan,” ujar Anton Jimmi.