Recall kendaraan kembali melanda Mercedes-Benz. Kali ini giliran varian GLC yang harus ditarik kembali terkait permasalahan sabuk pengaman di Amerika Serikat.

Tercatat ada sekitar 121.000 unit Mercedes-benz GLC yang terkendala masalah sabuk pengaman. Pihak pabrikan memutuskan untuk menarik kembali (recall) untuk melakukan perbaikan dan penyempurnaan pada fitur keselamatan berkendara tersebut di negeri Paman Sam.

Berdasarkan temuan dari National Highway Traffic Satefy Administration (NHTSA) pada beberapa varian Mercedes-Benz GLC. Menurut NHTSA, sabuk pengaman di baris belakang dari Mercedes-Benz GLC yang bermasalah diindikasikan pada bagian kepala dari sabuk pengaman ini masuk ke panel interior dari pilar C, sehingga susah untuk digunakan. Bahkan cenderung tak berguna.

Masalah tersebut terjadi pada Mercedes-Benz GLC rakitan 2016 hingga tahun ini. Untuk varian, Mercedes-Benz GLC yang terdampak adalah Mercedes-Benz GLC 350e Hybrid, Mercedes-AMG GLC43, dan Mercedes-AMG GLC63. Selain itu, masalah ini juga terjadi juga di Mercedes-Benz GLC300, dan Mercedes-Benz GLC300 4Matic.

Selain kendaraan di atas, recall ini tidak mempengaruhi saudara dekat dari Mercedes-Benz GLC, yaitu Mercedes-Benz GLC Coupe, karena memang bagian pilar C dari Mercedes-Benz GLC Coupe punya desain berbeda.